Senin, 09 Oktober 2017

4 Tips Fotografi Flat Lay yang Hits di Instagram


Tentunya kamu sudah tak asing lagi kan dengan teknik fotografi flat lay? Teknik foto ini sering kamu gunakan, terutama saat memotret makanan kamu. Jika ada yang belum tahu, tekik flat lay merupakan gaya fotografi dengan cara membidik beberapa objek acak melalui jepretan kamera dari atas ke bawah lurus 90 derajat. Objek foto diletakkan diatas bidang datar dan tepat menghadap ke kamera. Biasanya foto flat lay digunakan para pengguna Instagram untuk memperindah feed Instagram.

Untuk menghasilkan foto flat lay yang bagus, kamu tak perlu susah-susah memakai kamera canggih kok, cukup dengan memperhatikan beberapa teknik dibawah ini saja, kamu bisa mendapatkan foto flat lay seperti selebgram.


Pertama, Background atau latar foto


Tentu saja kamu sudah tahu kalau foto flat lay akan lebih indah dengan latar yang memiliki permukaan datar. Nah, agar foto objeknya makin terlihat jernih dan fokus, pastikan kamu memilih background simple yang bisa menonjolkan/kontras dengan objek tersebut. Kamu bisa menggunakan latar solid satu warna, seperti putih, pink, dan warna pastel lainnya. Selai itu, jika kamu ingin yang bernuansa natural, kamu bisa menggunakan meja kayu sebagai latar sekaligus tempat meletakkan objek yang akan kamu foto.


Kedua, Proporsi


Selain menentukan latar, kamu juga harus mengatur posisi objek tersebut agar teratur dan menunjukan keindahan. Kamu bisa berkreasi dengan posisi foto nantinya, seperti objek bidikan kamu bisa berada tepat di tengah frame atau bahkan memenuhi frame, semuanya bisa dikreasikan sesuai dengan selera kamu. Teknik emphasizing adalah cara untuk menonjolkan beberapa objek yang akan kamu tonjolkan.


Jangan lupa cek website Komunitas Kami untuk tips-tips lainnya.


Ketiga, Pencahayaan


Jika kamu suka dengan nuansa alami, paparan cahaya natural adalah pilihan yang terbaik untuk memberikan kesan yang alami. Maka dari itu usahakan untuk menggunakan biasan sinar cahaya matahari, tapi jangan secara langsung karena cahaya matahari langsung bisa menghasilkan bayangan pada objek yang akan kamu foto nantinya.


Keempat, Penyempurnaan (Editing)


Kamu pasti sering merasa belum puas dengan hasil foto yang barusan kamu ambil, maka dari itu jangan lupakan untuk mengeditnya terlebih dahulu sebelum mempostingnya ke Instagram. Jika kamu bosan dengan filter Instagram, kamu bisa menggunakan aplikasi edit foto VSCOcam yang sedang hits di kalangan Instagramer saat ini. Untuk filter-filter hits VSCOcam bisa kamu lihat DISINI


Itulah beberapa teknik-teknik yang harus diperhatikan ketika akan mengambil foto dengan teknik flat lay. Selamat mencoba ^^



source: shopback.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tips Membuat Foto Bokeh Dengan Kamera Smartphone

Bokeh adalah sebuah kata yang diserap dari bahasa Jepang oleh dunia fotografi, artinya adalah “Mengaburkan“. Dalam fotografi, secara te...